JAKARTA, lintasbabel.id - Beberapa kisah sukses para pengusaha Tanah Air dalam artikel ini bisa menjadi referensi Anda yang sedang merintis bisnis. Mereka memulai kesuksesan dari nol hingga bisa menjadi miliarder dan populer di Indonesia. Bahkan dari sejumlah nama berikut ini, diantaranya pernah menjabat sebagai Menteri.
Siapa saja pengusaha sukses yang memulai usahanya dari nol di Indonesia? Berikut ini profilnya.
8 Kisah Pengusaha Sukses yang Memulai Bisnis dari Nol
1. Sudono Salim
Pendiri Indofood, BCA, dan Bogasari merupakan pengusaha sukses dari nol di Indonesia. Ia merupakan imigran dari negeri Tiongkok dan berhasil membangun bisnisnya di sini.
Pria yang bernama asli Liem Sioe Liong ini pergi ke Surabaya menghindari konflik negaranya. Sempat menggelandang, Sudono lantas merintis bandar cengkeh yang saat itu cukup sukses.
Bisnis tersebut tidak bertahan lama karena Indonesia dijajah Jepang. Barulah saat Indonesia merdeka dan kondisi ekonomi saat itu lagi sulit, Sudono Salim mendirikan Central Bank Asia atau sekarang dikenal BCA (Bank Central Asia).
Dari sana, Sudono Salim melebarkan bisnisnya pada produksi pangan (Bogasari) dan makanan olahan mie (Indomie) hingga sekarang.
Editor : Muri Setiawan