BANGKA, lintasbabel.id - Personel SB Babel yang tergabung dalam Tim Penegakan Ketertiban Pertambangan Ilegal menertibkan kegiatan penambangan timah ilegal di perairan Belinyu, Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Jumat (22/7/2022).
Penertiban dilaksanakan dengan pendekatan persuasif dengan sosialisasi dan edukasi kepada para penambang timah ilegal di wilayah Teluk Kelabat perairan Belinyu, di luar IUP PT Timah Tbk.
"Kami menertibkan tambang timah ilegal ini agar mereka tidak lagi melaksanakan aktivitas hingga meraih perizinan legal," kata Koordinator Tim Pengawasan Keselamatan dan Keamanan Wilayah Laut Babel Asban Aris di Pangkalpinang, Sabtu (23/7/2022) dilansir dari Antara.
Asban mengatakan, dalam operasi pemberantasan aktivitas penambangan bijih timah ilegal di Perairan Teluk Kelabat, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka, tim gabungan menemukan ponton tanpa izin beroperasi di perairan tersebut.
"Operasi ini bertujuan agar para penambang melakukan penambangan secara legal karena akibat aktivitas ilegal ini mengganggu ekosistem laut," ujarnya,
Editor : Muri Setiawan