KPID Babel Audiensi dengan BI untuk Sinergi dalam KPID Babel Awards 2024

Joko Setyawanto
KPID Babel Audiensi dengan BI untuk Sinergi dalam KPID Babel Awards 2024. Foto: istimewa.

Kepala Kantor Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (BI Babel), Rommy Sariu Tamawiwy, menjelaskan bahwa terkait hal tersebut, Bank Indonesia perlu terlebih dahulu memeriksa apakah ada kesamaan antara program BI dan KPID sehingga dapat disinergikan. Dalam pembahasan yang disampaikan oleh Bapak Ubay, kemungkinan ada relevansi dengan program digitalisasi BI yang dapat dikolaborasikan.

Menambahkan penjelasan dari Kepala Kantor Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (BI Babel), Arif dari Bidang Pengendalian Inflasi dan Penerapan Digitalisasi menyatakan bahwa dukungan dari berbagai instansi sangat penting. Ia yakin bahwa semua instansi memerlukan media lokal untuk mempromosikan kegiatan mereka. Namun, di Kepulauan Bangka Belitung, hanya beberapa lembaga penyiaran yang memiliki jumlah pendengar yang signifikan. Oleh karena itu, perlu adanya pengoptimalan dan dukungan dari berbagai pihak.

Selain apa yang disampaikan oleh Bapak Arif, Renci dari Bidang Digitalisasi juga menambahkan bahwa untuk proposal yang diajukan, kami mungkin bisa membantu dalam sektor program digitalisasi. Namun, untuk menambah informasi terkait lembaga penyiaran, kami sangat memerlukan data statistik mengenai lembaga penyiaran dengan jumlah peminat terbanyak. Kami juga memerlukan data mengenai lembaga penyiaran, segmen siaran, serta kontak yang bisa dihubungi.

Menanggapi hal tersebut, Gutunubai menyatakan kesiapan untuk menyediakan data yang dibutuhkan agar sinergitas dapat berjalan dengan baik. Kami juga berharap bahwa melalui sinergitas ini, akan terjadi pemerataan di lembaga penyiaran di Kepulauan Bangka Belitung, sehingga semua lembaga penyiaran dapat berkembang bersama.

Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network