"Ada modal sedikit, jadi kenapa tidak berani mencoba," ujar Sherly.
Di kedai berukuran 3x2 meter ini, Sherly juga menjajakan bakso goreng dan termasuk bakso beku yang siap diantar ke berbagai daerah. Maka tak heran permintaan pernah sampai ke Palembang dan Jakarta.
Untuk membantu pemasaran ia juga memanfaatkan media sosial, kerabat dan teman terdekatnya.
Harga yang dipatok pun cukup murah, mulai dari Rp25 ribu hingga Rp32 ribu saja perporsinya. Bakso Aci Tulang Rangu khas Sherly, buka mulai pukul 10.00 hingga pukul 22.00 WIB.
Kedai Bakso Aci Tulang Rangu ala Sherly di Pangkalpinang. (Foto : lintasbabel.id/ Haryanto).
Editor : Haryanto
Artikel Terkait