Tak Punya Uang untuk Bayar Ambulans, Seorang Ayah Terpaksa Bawa Jenazah Bayinya Pakai Sepeda Motor

Muri Setiawan
Ilustrasi Ambulans (Foto: OkeZone)

BONE, lintasbabel.id - Kejadian mengenaskan dialami warga Kabnupaten Sinjai Provinsi Sulawesi Selatan. Asdar, terpaksa membawa pulang jenazah bayinya menggunakan sepeda motor, lantaran tidak memiliki uang untuk membayar biaya Ambulans.

Kejadian itu mendadak viral di media sosial (medsos), seperti grup WhatsApp, Selasa (1/2/2022).

Asdar, tidak memiliki cukup uang untuk membayar biaya ambulans dari Kabupaten Bone menuju kediamannya, di Kelurahan Samataring, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai.

Sewa ambulans yang dimintai sopir RSUD Pancaitana Kabupaten Bone sebesar Rp700 ribu. Sementara Asdar hanya menyanggupi Rp600 ribu.

Informasi yang dihimpun dari KORAN SINDO, kejadian tersebut terjadi di Rumah Sakit Datu Pancaitana, Kelurahan Biru, Kabupaten Bone, Jumat (28/1/2022) malam lalu.

Manajemen RSUD Pancaitana Bone melalui Kepala Bagian Administrasi Rumah Sakit Datu Pancaitana, Fahruddin, mengakui kejadian itu karena miskomunikasi saja. Pasalnya, sopir ambulans tidak meneruskan informasi tersebut ke manajemen.

“Ini soal komunikasi antara sopir dan pihak manajemen. Seharusnya sopir ambulans tersebut secepatnya menghubungi kami bahwa ada hal seperti ini," kata Fahruddin saat dikonfirmasi SINDOnews, Selasa (1/2/2022).

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network