Tinggalkan Harry Maguire, MU Pastikan Langkah ke Final FA Cup

Joko Setyawanto
Tinggalkan Harry Maguire, MU Pastikan Langkah ke Final FA Cup. Foto: Twitter/ Manchester United.

MU menjadi pihak yang sangat tertekan dan terpaksa menerapkan strategi serangan balik pada pertandingan yang digelar di stadion Wembley, London tersebut. Bruno Fernandes dan kawan-kawan hanya mampu mencatatkan 31% penguasaan bola berbanding 69% milik Brighton. 

Setelah bermain imbang tanpa gol di waktu normal maupun masa perpanjangan waktu, kedua tim harus saling menguji keberuntungan lewat adu tendangan penalti. Solly March yang tampil sebagai eksekutor ke-7 dari kubu Brighton gagal menjalankan tugasnya dengan sempurna sehingga membuat Brighton harus merelakan tiket partai final direbut Manchester United.

Kemenangan via tos-tosan 7-6 ini membuat MU membuka peluang untuk meraih trophy kedua musim ini, setelah sebelumnya berhasil mengamankan trophy piala Carabao. Pada partai puncak, MU akan ditantang kandidat kuat juara, yang juga sesama tim asal Manchester, yaitu Manchester City.

 

Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network