Miris! Tak Satupun Pejabat Pemprov Babel Hadiri Paripurna HUT ke-20 Basel, Tokoh Presidium Kecewa

Wiwin Suseno
Norman Adjis, Ketua Forum Pejuang Pemekaran Kabupaten Bangka Selatan. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Wiwin Suseno.

BANGKA SELATAN, Lintasbabel.iNews.id - Tokoh Presidium Pembentukan Kabupaten Bangka Selatan (Basel), yang tergabung dalam Forum Pejuang Pemekaran Kabupaten Basel, mengungkapkan kekecewaannya atas ketidakhadiran Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Ridwan Djamaluddin pada Rapat Paripurna Istimewa HUT ke-20 Bangka Selatan.

Dalam rapat yang digelar DPRD Basel di Ruang Rapat Paripurna Junjung Besaoh pada Jumat (27/01/2023), tak satupun pejabat di lingkungan Pemprov Babel yang hadir mewakili Penjabat Gubernur Babel.

Norman Adjis, Ketua Forum Pejuang Pemekaran Kabupaten Basel mengungkapkan kekecewaannya atas hal ini.

"Setelah mendengar info dari Pak Bupati tadi, kami sangat kecewa dengan PJ Gubernur Babel atas ketidakhadiran perwakilan mereka ke Bangka Selatan dalam momen yang sangat penting seperti ini. Perlu kami ingatkan, Basel juga bagian dari Babel," katanya, Jumat (27/01/2023).

Dirinya meminta Penjabat Gubernur Babel meminta maaf kepada Pemkab dan masyarakat Basel, atas ketidakhadirannya maupun perwakilan dari Pemprov Babel.

"Kami minta Pak PJ Gubernur Babel meminta maaf, karena Basel juga punya peran untuk Babel dan satu kesatuan dengan Babel," ucapnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network