Operasi Lilin Menumbing 2022, Penanganan Kasus Pencurian Mendominasi di Polda Babel

Irwan Setiawan
Kabid Humas Polda Babel, Kombes Pol Maladi. Foto : Lintasbabel.iNews.id/ Irwan Setiawan.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Operasi  Lilin Menumbing 2022 berakhir hari ini, Selasa (3/1/2023). Selama 11 hari digelarnya operasi tersebut, kasus pencurian paling dominan di tangan Polda Kepualauan Bangka Belitung (Babel). 

Operasi Lilin Menumbing 2022 Polda Kepulauan Babel berlangsung sejak Jumat 23 Desember 2022 hingga Senin 2 Januari 2023. 

"Bahwa hari ini telah berakhir Operasi Lilin Menumbing Tahun 2022 yang dilaksanakan oleh Polda Babel pada pukul 00.00 WIB dinihari tadi," kata Kabid Humas Polda Babel Kombes Pol Maladi, Selasa (3/1/2023). 

Maladi katakan, selama Operasi Menumbing 2022, terdapat enam perkara gangguan kamtibmas.

"Empat perkara pencurian, satu perkara penganiayaan dan satu perkara penipuan," ujarnya. 

Selain itu ia menyebutkan untuk perayaan malam pergantian tahun baru tidak ada kegiatan yang menonjol. 

"Tidak ada kejadian-kejadian menonjol pada umumnya pada malam tahun baru. Aman terkendali," ucapnya. 

 

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network