Setelah itu, Jordi Amat sempat dipinjamkan ke Real Betis pada 2017 dan kembali ke Rayo Vallecano (2019). Setelah itu dirinya berkarier di Klub Belgia KAS Eupen (2020) sebelum akhirnya berseragam Johor Darul Takzim mulai Juni 2022.
Jordi Amat berkesempatan membela Garuda karena memiliki keturunan Indonesia. Dalam pengakuannya, sang nenek lahir di Makassar, Sulawesi Selatan.
"Nenek saya dilahirkan di Makassar, Sulawesi dan merupakan sosok penting yang mendukung saya dalam karier sepak bola selama ini," kata Jordi Amat mengutip dari Goal Indonesia.
"Ibu dari nenek saya berasal dari Siau, dan ayahnya, yang tak lain moyang saya, adalah M.D. Kansil berasal dari Banda Neira, Maluku,” ucapnya.
Artikel ini telah tayang di iNews.id, dengan judul : " Profil Jordi Amat, Bek Timnas Indonesia yang Dielu-elukan Suporter hingga Dipuji Shin Tae-yong "
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait