Indeks Kemerdekaan Pers Naik, Ketua Dewan Pers: Jangan Berpuas Diri Dulu

Widya Michella
Ketua Dewan Pers, Prof Azyumardi Azra dalam peluncuran hasil survei IKP tahun 2022 di Jakarta. (Foto MPI).

JAKARTA, lintasbabel.id - Ketua Dewan Pers, Prof Azyumardi Azra menjelaskan indeks Kemerdekaan Pers (IKP) tahun 2022 naik 1,86 menjadi 77,88 poin. Hasilnya menggambarkan kemerdekaan pers dalam kondisi cukup bebas selama tahun ini. 

Menurut Azyumardi Azra, nilai IKP selama 2017–2022 terus mengalami peningkatan. Tahun 2017 sebesar 67,92, tahun 2018 69,00 poin, tahun 2019 73,71 poin, tahun 2022 75,27 poin, dan tahun 2021 76,02 poin.

Kategori kemerdekaan pers yang sebelumnya agak bebas pada IKP 2017–2018. IKP naik menjadi cukup bebas pada IKP 2019–2022. 

Dia mengingatkan agar tidak selalu berpuas diri karena masih banyak yang harus diperjuangkan.

"Saya kira kita semua setuju kita jangan berpuas diri dulu karena kemerdekaan pers ini saya kira masih harus terus diperjuangkan," kata Azra dalam peluncuran hasil survei IKP tahun 2022 di Jakarta, Kamis (25/8/2022).

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network