BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Beragam kegiatan bakti sosial (Baksos) digelar saat penutupan kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim/0413 Bangka di Desa Rias, Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan (Basel) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Rabu (24/08/2022). Kegiatan Baksos yang digelar saat penutupan tersebut antara lain bantuan kepada warga kurang mampu, donor darah, vaksin, cek kesehatan gratis dan sunatan massal.
Danrem/045 Garuda Jaya (Gaya), Brigjen Ujang Darwis saat menutup kegiatan TMMD tersebut mengatakan, Kegiatan TMMD merupakan bentuk pengabdian TNI AD kepada masyarakat.
"Selain melaksanakan tugas utama, TNI AD juga mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat salah satunya melalui kegiatan TMMD dengan bersinergi bersama Pemerintah daerah dan stakeholder terkait lainnya," katanya.
Dirinya berharap, kegiatan fisik dan non fisik yang telah dilaksanakan 100 persen oleh Kodim/0413 Bangka melalui kegiatan TMMD tersebut dapat dirasakan oleh masyarakat.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait