Berwisata Naik Sampan Keliling Kolong Wasrai, Pria 24 Tahun Tenggelam

Suharli
Proses evakuasi korban tenggelam di Kolong Wasrai, Beltim. (Foto: lintasbabel.id/ Suharli)

Satu diantara mereka atas nama Rifky sempat hilang ke dalam air.

Tim Gabungan yang terdiri dari Polair, BPBD, Tagana, dan warga setempat segera melakukan pencarian.

"Kejadian tersebut diperkirakan jam 17.30 WIB. Pencarian korban dilakukan dengan menggunakan perahu nelayan. Korban berhasil ditemukan warga jam 19.02 WIB," ujarnya.

Kemudian korban di bawah ke IGD Puskesmas Manggar dengan mobil BPBD. Hasil pemerikasaan Dokter menyebutkan korban sudah meninggal dunia saat tiba di Puskesmas. 

Yanti, satu diantara rekan korban menceritakan, mereka awalnya berniat foto-foto di atas perahu.

"Awalnya memang kami yang ngajak dia (korban) untuk naik perahu itu. Kami orang 6 mutar-mutar naik perahu, karena (korban) juga bersedia ngajak kami," ujarnya.

Saat menaiki perahu, katanya, sudah mengetahui bahwa kondisi air masuk ke dalam perahu.

"Kami keliling-keliling. Die terus jalan ke tengah. Tau-tau pas besar air masuk makin banyak dari bagian belakang, terus tenggelam perahunya," ujarnya. 

 

Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network