Lepas 94 Atlet ke Ajang POPDA Babel, Burhanudin: Jaga Sportifitas, Jangan Mencemooh

Suharli
94 atlet asal Beltim diberangkatkan ke Kota Pangkalpinang untuk mengikuti POPDA Babel ke XI. (Foto: istimewa)

BELITUNG TIMUR, lintasbabel.id - Bupati Belitung Timur (Beltim) Burhanudin, didampingi Wakil Bupati Beltim, Khairil Anwar, melepas 94 atlet Kontingen Kabupaten Belitung Timur untuk mengikuti POPDA Bangka Belitung XI di Kota Pangkalpinang, Rabu (13/7/2022).

 
Dalam kesempatan ini Aan, sapaan hangat Burhanudin, berpesan kepada para atlet kebanggaan Beltim untuk bertanding dengan sportifitas tinggi serta menjaga nama baik diri sendiri, keluarga, dan daerah selama penyelenggaraan POPDA Bangka Belitung XI ini. Ia juga berpesan untuk memberikan dukungan kepada sesama atlet, khususnya atlet Beltim.

”Pesan saya pertama, bertandinglah dengan sportifitas tinggi. Kedua, jaga nama baik diri kalian, orang tua kalian dan daerah kalian. Mari perkuat kontingen ini dengan persatuan dan jiwa korsa secara bersama. Jangan saling meledek atau mencemooh, tapi berikan semangat kepada kawan-kawanmu yang terbaik,” pesannya.

Aan mengatakan bahwa pertandingan bukan hanya tentang kemenangan semata, tetapi bagaimana mempersiapkan yang terbaik, melewati setiap proses demi proses untuk mencapai kemenangan.

“Ingat kawan-kawan! Ini pesan saya, tidak ada orang yang dilahirkan di dunia ini langsung menjadi profesional. Dunia bola atau di dunia apapun, sikap yang terbaik harus kita junjung tinggi mentalitas dan sportifitas harus kita junjung. Jangan pernah kalian lengah di dalam diri Anda untuk bermain yang terbaik,” jelas Aan.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network