get app
inews
Aa Read Next : Sempat Buron, Residivis Pelaku Pembacokan di Air Mesu Dibekuk Tim Jatanras Polda Babel

Sempat Buron 4 Bulan, DPO Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang Dibekuk Tim Jatanras Polda Babel

Jum'at, 10 Juni 2022 | 20:12 WIB
header img
Ruslim alias Husein saat diamankan Tim Jatanras Polda Kepulauan Babel. (Foto: Istimewa)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Narapidana kabur dari penjara pada bulan Februari yang lalu, Ruslim alias Husein yang masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang berhasil diberhasil dibekuk Tim 2 Opsnal Subdit III Ditreskrimum Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Jumat (10/6/2022). 

Kabid Humas Polda Kepulauan Babel, Kombes Pol A. Maladi melalui siaran persnya membenarkan penangkapan oleh Tim Jatanras Polda Babel terhadap  Ru alias Husein yang juga merupakan Residivis Curat. 

"Benar, Ru alias Husein dibekuk di kontrakannya di Gang Crocodile Kelurahan Gabek II Kecamatan Gabek Kota Pangkalpinang pada Jumat dini hari tadi," kata Maladi, Jumat sore. 


Narapidana Lapas Narkotika Kelas II Pangkalpinang, bernama Ruslim Bin Hariri kabur pada Minggu (13/2/2022) sore. (Foto: Istimewa)

 

Maladi mengatakan, penangkapan Ruslim ini dilakukan setelah adanya surat permohonan bantuan pencarian atau penangkapan dari Kepala Lapas Narkotika Kelas II Pangkalpinang. 

Selanjutnya, Tim Jatanras langsung bergerak melakukan penyelidikan dan mencari informasi terhadap Ruslim alias Husein, yang diketahui juga telah melakukan kejahatan di beberapa TKP di Bangka Tengah saat menjadi buronan. 

"Aksinya diketahui dilakukan bersama satu orang teman pelaku yakni TA yang menjadi salah satu penadah barang hasil kejahatan tersebut. Untuk TA ini diketahui merupakan residivis kasus Cabul tahun 2017," ungkap Kabid Humas. 

Adapun beberapa TKP pencurian yang pernah dilancarkan pelaku yakni di Kelurahan Arung Dalam Kecamatan Koba Bangka Tengah. Pelaku mencuri 1 unit Handphone Xiaomi Pocopon X3 warna biru dengan kerugian Rp3.985.000.

TKP berikutnya berada di Kolong Kelubi Kecamatan Lubuk Besar Kabupaten Bangka Tengah, dengan melakukan pencurian 1 unit handphone Vivo Y125 warna biru. Selain itu, pencurian 1 unit Sepeda Motor merk Honda Karisma dengan TKP di Desa Guntung Kecamatan Koba, Bangka Tengah. 

Lebih lanjut, TKP lainnya di Sumur 7 Kecamatan Koba dengan melakukan pencurian 1 unit Handphone Vivo V2026 warna biru. Terakhir TKP di Lubuk Pabrik Kecamatan Lubuk Besar melakukan pencurian 1 Handphone Invinix Hot 9 Play warna hitam dan 1 unit Handphone Vivo. 

"Barang bukti yang diamankan ada 6 unit handphone dan 3 unit sepeda motor. Saat ini barang bukti sudah diamankan di Mapolda," jelas Kabid Humas.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut