get app
inews
Aa Read Next : Polda Babel Tanam 1.870 Kayu Putih di lahan Eks Tambang Area Bandara

Mendekati Libur Lebaran  Idul Fitri  2022, Angka Vaksinasi Covid 19 Polda Babel Meningkat 

Selasa, 12 April 2022 | 13:57 WIB
header img
Mendekati  libur lebaran Idul Fitri tahun 2022 angka pencapaian vaksinasi covid 19 Polda Kepulauan Bangka Belitung meningkat pesat hingga diatas 15.060 jiwa. (Foto: lintasbabel.id/ Irwan Setiawan)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Mendekati  libur lebaran Idul Fitri tahun 2022 angka pencapaian vaksinasi covid 19 Polda Kepulauan Bangka Belitung meningkat pesat hingga diatas 15.060 jiwa.

"Kurun waktu selama empat hari kemarin yang terhitung dari tanggal 6 April sampai 9 April 2022, capaian vaksinasi Polda Kepulauan  Bangka Belitung dan jajaran sudah mencapai diangka 15.060 jiwa," kata Kabid Humas Polda  Bangka Belitung, Kombes Pol A. Maladi saat dikonfirmasi, Selasa (12/4/2022).

Peningkatan Capaian vaksinasi harian yang diperoleh ini dilakukan oleh Polda dan Jajaran pada pelaksanaan kegiatan Operasi Aman Nusa II Tahun 2022. 

"Berdasarkan data yang diterima dari Biro Ops Polda Kepulauan Bangka Belitung, capaian vaksinasi tertinggi terjadi pada hari ketiga pelaksanaan Operasi Aman Nusa II yakni pada Jumat 08 April 2022 sebanyak 5.158 jiwa," ungkapnya. 

Maladi menambahkan, di hari pertama yakni Rabu (6/4/2022) capaian vaksinasi mencapai angka 2.193 jiwa, hari kedua Kamis (7/4/2022) mencapai angka 4.128 jiwa dan di hari keempat pada Sabtu (9/4/2022) mencapai 3.581 Jiwa. 

Untuk tingkat polres sendiri, capaian vaksinasi harian tertinggi dihari pertama sampai dengan hari ketiga yakni Polres Pangkalpinang dengan capaian dihari pertama yakni 759 jiwa, hari kedua 808 jiwa dan hari ketiga yakni 986 jiwa. Sedangkan dihari keempat yakni Polres Bangka dengan capaian 940 jiwa. 

"Pencapaian vaksinasi yang mencapai 15.060 jiwa ini dilaksanakan oleh Polda dan Polres Jajaran Polda Kep. Bangka Belitung dengan beberapa kegiatan seperti giat vaksinasi massal, door to door sampai on the spot," ujarnya.

Kegiatan yang digelar selama empat hari kemarin dilaksanakan sebanyak 132 kegiatan dengan rincian vaksinasi massal sebanyak 21 kegiatan, door to door sebanyak 27 kegiatan dan On the spot sebanyak 84 kegiatan.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut