get app
inews
Aa Text
Read Next : Mendekati Libur Lebaran  Idul Fitri  2022, Angka Vaksinasi Covid 19 Polda Babel Meningkat 

Vaksin Anak 6-11 Tahun Sasar Pelajar SD di Daerah Terpencil Muntok

Kamis, 30 Desember 2021 | 12:46 WIB
header img
Salah satu pelajar di SDN 14 Muntok saat diberikan suntik vaksin Covid-19, Kamis (30/12/2021). (Foto: lintasbabel.id / Rizki Ramadhani)

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Guna mempercepat pemberian vaksinasi Covid-19 ke anak-anak usia 6 hingga 11 tahun, Tim vaksinator Puskesmas Muntok dan Koramil 431-2 Muntok, turun langsung jemput bola ke sekolah yang relatif jauh dan terpencil di Kecamatan Muntok Kabupaten Bangka Barat.

Kali ini, pemberian vaksin jenis Sinovac diberikan ke pelajar SDN 14 Muntok, Dusun Tanjung Punai, Desa Belo Laut, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat, pada Kamis (30/12/21). 

"Vaksin pertama ini ada untuk 111 orang, yang dipakai jenis Sinovac. Vaksin sudah kami sosialisasikan dan informasikan ke orangtua sejak libur kemarin, dan dapat surat dari dinas untuk dilakukan vaksin hari ini 30 Desember," kata Kepala Sekolah SDN 14 Muntok, Rustam. 

Rustam mengapresiasi petugas kesehatan yang sudah datang langsung ke SDN 14 Muntok, karena mempermudah anak didiknya untuk menerima vaksinasi. 

"Kurang lebih jarak SDN ini dari Puskesmas Muntok atau pusat kota itu sekitar 30 kilometer, jadi kami merasa terbantu lah," ucapnya. 


Salah satu pelajar di SDN 14 Muntok saat diberikan suntik vaksin Covid-19, Kamis (30/12/2021). (Foto: lintasbabel.id / Rizki Ramadhani)

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut