Kapolda Babel Sidak Dua Polres, Tekankan Kinerja dan Pelayanan Publik
PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id – Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Viktor T. Sihombing melakukan kunjungan kerja ke Polres Bangka dan Polresta Pangkalpinang, Rabu (12/11/2025). Kunjungan ini menjadi langkah awal jenderal bintang dua itu setelah resmi menjabat sebagai Kapolda Babel akhir Oktober lalu.
Irjen Viktor menegaskan, kunjungan tersebut bukan sekadar seremonial, melainkan untuk memastikan langsung kondisi personel dan situasi kerja di lapangan.
“Saya ingin tahu seperti apa keadaan anggota di Polres-Polres. Apa kendala mereka, bagaimana mereka bekerja dengan segala keterbatasan,” ujarnya.
Dari hasil pertemuan dengan jajaran Kapolres, Viktor mencatat sejumlah kendala, mulai dari keterbatasan personel hingga sarana dan prasarana. Meski begitu, ia menegaskan agar hal tersebut tidak menjadi alasan menurunnya kinerja.
“Yang penting, tetap bekerja maksimal. Dengan segala keterbatasan, tetap layani masyarakat dengan baik,” katanya.
Viktor juga mengingatkan seluruh anggota untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) secara proaktif.
“Polisi harus hadir sebelum masalah muncul. Jaga wilayah tetap kondusif, cintai pekerjaanmu, agar masyarakat pun mencintai Polri,” ucap Kapolda.
Editor : Haryanto