get app
inews
Aa Read Next : SE Satgas Covid-19 Bebaskan PCR dan Antigen Bagi Pelaku Perjalanan, Begini Ketentuannya

Mendagri Tito Karnavian, Tinjau Vaksiansi Siswa SMA di Pangkalpinang

Kamis, 02 September 2021 | 13:18 WIB
header img
Mendagri Tito Karnavian meninjau pelaksanaan vaksinasi terhadap 600 siswa di SMAN 2 Kota Pangkalninang, Kamis (2/9/2021). (foto : lintasbabel.id/ Haryanto).

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, meninjau pelaksanaan vaksinasi terhadap 600 siswa di SMAN 2 Kota Pangkalninang, Kamis (2/9/2021). Dalam kunjungan tersebut, Tito didamping bersama Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Djohan.

Peninjauan dilakukan, untuk memastikan kelancaran vaksinasi bagi siswa, guna mendukung pembelajaran tatap muka tetap aman ditengah situasi pandemi Covid-19 saat ini.

Kepala Sekolah SMAN 2 Pangkalpinang, Elfian Noviansyah mengatakan, pihaknya mengajukan untuk vaksiansi terhadap siswa setelah mengetahui ada sekitar 600 siswa belum mendapatkan vaksin Covid-19.

"Ada 600 siswa yang belum divaksinasi Covid-19 dari jumlah 905 siswa-siswi yang ada di SMAN 2 ini, jadi hari ini mulai kami vaksin secara bertahap," kata Elfian Noviansyah.

Ia menargetkan, vaksinasi dapat diberikan secepatnya sehingga siswa di sekolah tersebut 100 persen telah menerima vaksin.

"Kami bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Babel, berusaha agar vaksin tahap pertama hari ini sebanyak 219 orang tervaksin," ujarnya.

Menurutnya, kendati vaksiansi digelar saat jam pelajaran sedang berlangsung, namun dipastikan tidak menggangu proses belajar mengajar.

"Kami berharap dengan vaksinasi imun para siswa tetap terjaga, sehingga untuk tatap muka kedepan bisa berjalan dengan lancar walaupun dengan prokes," ucapnya.

 

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut