get app
inews
Aa Read Next : 3 Kades di Bangka Tengah Terima Penghargaan RJ 2024

Harga Cabai Rawit di Bangka Tengah Kian Pedas, Tembus Rp95 Ribu Perkilo

Jum'at, 04 Maret 2022 | 09:31 WIB
header img
Aktifitas perdagangan di pasar moderen Koba Bangka Tengah. (Foto : lintasbabel.id / Rachmat Kurniawan)

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Harga cabai rawit di Kabupaten Bangka Tengah dalam satu bulan terakhir mengalami kenaikan. Di sana masyarakat harus membayar Rp95.000 untuk beli 1 kilogram cabai rawit. 

"Saat ini kami menjual cabai rawit Rp95.000 perkilonya, kalau dijual per ons, maka kami jual Rp10.000. Kenaikan harga ini telah terjadi dalam sebulan terkhir," ujar salah satu pedagang di Pasar Moderen Koba, Bangka Tengah, Kamal, Jumat (4/3/2022).

Menurut Kamal, harga normal cabai rawit sebelumnya di jual dengan harga Rp70.000 perkilo.

"Kalau harga normal cabai rawit kami jual dengan harga Rp70.000 perkilo, kalo di jual per ons Rp8.000. Akibat kenaikan ini banyak pembeli yang mengeluh harga mahal ke kami, tapi untuk penurunan jumlah pembeli, ya sedikitlah," ucapnya. 

Guna memenuhi kebutuhan pasar yang cukup tinggi, saat ini pedagang cabai rawit masih sangat mengandalkan pasokan dari luar daerah, mengingat ketersediaan cabai rawit lokal saat ini masih terbatas.

Editor : Haryanto

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut