Ameena Hanna Nur Atta, Nama Putri Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
Sabtu, 26 Februari 2022 | 21:58 WIB

Sementara, dua nama terakhir mengadopsi nama kedua orangtuanya.
“Kalau Nur itu dari nama mamanya (Aurel). Artinya, cahaya. Jadi, kami berharap dia bisa menjadi anak yang bercahaya,” tuturnya.
Menurut Aurel Hermansyah, rangkaian nama yang dipilihkan untuk anak pertama mereka tersebut, semuanya dipilih oleh sang suami. Sebagai istri, dia mengaku, memercayakan urusan pemberian nama anak kepada Atta.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah berharap, agar Ameena Hanna Nur Atta bisa menjadi anak perempuan yang saleh dan mampu membawa kebaikan untuk orang-orang di sekitarnya.
Editor : Muri Setiawan