Harga Beras Mulai Turun, Kini Giliran Gula Merangkak Naik
Jum'at, 19 April 2024 | 15:37 WIB
BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Pasca lebaran Idulfitri tahun 2024, harga beras di Kabupaten Bangka Barat (Babar), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengalami penurunan. Namun harga gula kini justru merangkak naik.
Harga gula pasir naik Rp.1000 perkilogram, dari Rp17 ribu menjadi Rp18 ribu perkilogram.
Menurut Rias, salah satu pemilik gudang di Kecamatan Mentok, kenaikan ini disebabkan pabrik belum melakukan produksi.
"Ada kenaikan di gula, karena pabrik masih menunggu musim giling. Karena stok di pabrik kosong, jadi barangnya naik sedikit. Saat ini, gula karungan dari Rp17 ribu jadi Rp18 ribu perkilo," katanya, Jumat (19/4/2024).
Editor : Muri Setiawan