Selanjutnya, di kesempatan itu Burhanudin memberikan bantuan CPP Beras secara simbolis kepada 10 KPM Desa Padang. Roaini, salah satu KPM warga Desa Padang merasa bersyukur atas bantuan ini. Kedepannya ia berharap bantuan ini dapat terus dibagikan pemerintah kepada masyarakat yang membutuhkan.
"Alhamdulillah, sudah diberi bantuan, banyak-banyak terima kasih dapat untuk menyambung hidup, mudah -mudahan bantuan ini dapat terus ada untuk membantu ekonomi kita," ujarnya.
Untuk diketahui bersama, CPP merupakan persediaan bahan pangan pokok yang disimpan pemerintah, dan masyarakat yang dapat, dimobilisasi secara tepat untuk keperluan konsumsi maupun menghadapi keadaan darurat dan antisipasi terjadinya gelonjak harga.
CPP juga menjadi salah satu upaya pemerintah untuk menghadapi dan menekan angka inflasi dengan bentuk bantuan pangan sehingga harga pangan khususnya beras tidak mengalami kenaikan.
Editor : Muri Setiawan