PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Air Fryer ini diajak bertukar hadiahnya dengan Magic Jar, Deo PHL Diskominfo Babel tak mau karena ini hadiah untuk Ibu.
"Ini pasti hadiah atas restu ibu saya yang rela ditinggal kerja selama lebaran," ungkap Deo yang masih tersenyum karena senang kebagian rezeki karena kupon undiannya di sesi ke tiga dalam Halalbihalal yang diselenggarakan oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu di Rumah Dinas Gubernur Babel, Minggu (23/04/2023).
Deo bercerita, bahwa Ia merasa begitu senang karena ada oleh-oleh untuk sang ibu yang sudah merelakan dirinya tetap bekerja sejak hari pertama salat Idulfitri 1444 Hijriah dan tetap melanjutkan bekerja di hari kedua dalam Halal Bihalal ini.
Deo bekerja sebagai seorang fotografer sekaligus videografer pada Bidang IKP Diskominfo Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Aktifitas kerja yang padat menyesuaikan dengan agenda-agenda pimpinan (Pj Gubernur Babel) hingga tak bisa salat ied bersama kedua orangtua.
"Senang sekali, air fryer ini buat ibuku di rumah. Pasti ini bermanfaat untuk ibu," ungkapnya lagi.
Editor : Muri Setiawan