Kegunaan Natrium Klorida
Natrium klorida sebagian besar dipergunakan sebagai garam untuk penyedap masakan. Tak hanya itu, aplikasi yang lebih dominan dari sekitar 250 megaton produksi natrium klorida per tahun (data 2008), termasuk dalam produksi bahan kimia dan sebagai penghilang es.
Berikut ini sejumlah kegunaan Natrium Klorida:
1. Produksi Bahan Kimia
Garam natrium klorida digunakan, secara langsung atau tidak langsung, dalam produksi banyak bahan kimia, yang mengkonsumsi sebagian besar produksi natrium klorida dunia.
2. Industri Klor-alkali
Senyawa ini merupakan bahan pemula bagi proses kloralkali, yang menghasilkan klorin dan natrium hidroksida. Inilah persamaan kimia keduanya:
2 NaCl + 2 H2O → Cl2 + H2 + 2 NaOH
Elektrolisis ini dilakukan baik di dalam sel raksa, sel diafragma, atau sel membran. Masing-masing menggunakan metode yang berbeda untuk memisahkan klorin dari natrium hidroksida.
Beberapa aplikasi klorin termasuk pipa PVC, desinfektan, dan pelarut. Natrium hidroksida memungkinkan industri yang menghasilkan kertas, sabun, dan aluminium.
Editor : Muri Setiawan