get app
inews
Aa Text
Read Next : Jangan Panik Akun Instagram Hilang, Begini 3 Cara Mengembalikannya

Instagram Kembali Rilis Fitur Terbaru yang Dinamai Candid Stories, Begini Cara Pakenya!

Senin, 19 Desember 2022 | 12:45 WIB
header img
Instagram kembali rilis fitur terbaru yang dinamai Candid Stories. Foto: net.

 

Seperti info dari laman Meta, pengguna hanya diberikan waktu selama 2 menit untuk foto objek tertentu, dengan kamera depan atau belakang untuk fitur candid stories.  Selain itu, pihak Instagram juga akan menerapkan notifikasi pengingat harian secara acak. 

Fitur Candid Stories bisa digunakan untuk pengguna dalam berbagi pengalaman hanya kepada teman yang terpilih. Berbeda dengan konsep "Close Friends" fitur ini memungkinkan konsep "multi-author" sehingga pengalaman berbalas stories lebih cepat dan gampang. Fitur ini terbilang masih dalam tahapan uji coba dan juga tengah dilakukan pada Facebook Stories.

Ada juga fitur yang dapat digunakan secara berkelompok bernama "Collaborative Collections". Nantinya pengguna serta temannya dengan minat yang sama bisa memiliki satu "Collections" bersama dan dapat mengisinya baik dengan menyimpannya secara langsung atau melalui DM.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut