get app
inews
Aa Read Next : Jangan Panik Akun Instagram Hilang, Begini 3 Cara Mengembalikannya

Bedanya Fitur Flipside Instagram dan Close Friend

Sabtu, 03 Februari 2024 | 15:33 WIB
header img
Instagram baru merilis fitur terbaru Flipside yang bisa membatasi audience tanpa second account. Lantas, apa beda fitur ini dengan close friend? Simak ulasannya berikut ini. Foto: Net.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Bedanya fitur Flipside Instagram dan Close Friend, banyak dicari tahu oleh para penggunanya. Terlebih, baru-baru ini Instagram baru saja mengeluarkan fitur baru bernama Flipside Instagram. 

Menariknya, Fitur baru ini sudah bisa diakses oleh seluruh pengguna Instagram versi terbaru.

Tentunya banyak warganet yang bertanya-tanya apa itu Flipside Instagram, apa saja fungsinya serta apa perbedaannya dengan close friend dan second account.

Fitur Flipside merupakan fitur yang dapat digunakan pengguna untuk membuat sisi pribadi baru pada profil pengguna untuk teman-teman tertentu. Melalui fitur Flipside ini pengguna dapat memiliki second account atau akun kedua yang lebih mudah, namun tetap berbeda dengan fitur Close Friend atau teman terdekat yang sebelumnya ada di Instagram.

Flipside Instagram ini tentunya berbeda dengan fitur close friend atau teman terdekat,mengingat fitur close friend atau teman terdekat hanya bisa membagikan Instagram Story saja.

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut