Riwayat Pencarian Instagram bisa Dihapus, Begini Caranya

JAKARTA, Lintasbabel.iNews.id - Riwayat pencarian Instagram Instagram bisa dihapus oleh penggunannya. Namun, masih sedikit yang memahami bagaimana caranya.
Nah, artikel kali ini akan membahas cara untuk menghapus riwayat pencarian di Instagram.
Instagram sendiri menyimpan riwayat penyimpanan, dengan tujuan agar penggunannya dapat dengan cepat menemukan akun atau hashtag yang dicari sebelumnya. Meskipun berguna, hal ini berpotensi menimbulkan masalah privasi.
Dalam kasus Suggested list Instagram, pencarian sebelumnya berdampak pada akun yang dicari sebelumnya, atau akun mana yang konsisten sering dilihat. Jika tidak ingin hal ini diketahui orang lain, ada baiknya menghapus riwayat pencarian.
Berikut ini cara menghapus riwayat pencarian di Instagram seperti dirangkum dari Life Wire.
Riwayat pencarian Instagram hanya bisa dihapus melalui aplikasi layanan media sosial yang tersedia di berbagai platform, termasuk Android, iOS, dan Windows.
Berikut langkah-langkahnya:
1. Luncurkan aplikasi Instagram
2. Enter nama Instagram dan password untuk sign in atau Log in dengan Facebook. 3. Klik atau tap tombol Profile
4. Profile seharusnya ditampilkan. Klik atau tap pada tombol Options, yang terletak di sudut kanan atas yang diwakili oleh ikon roda gigi di iOS dan Windows atau tiga titik vertikal di Android.
5. Scroll ke bagian bawah interface dan select opsi Clear Search History.
6. Anda sekarang akan menerima pesan yang meminta Anda untuk mengkonfirmasi tindakan ini. Tekan tombol 'Ya, saya yakin'. Riwayat pencarian Anda akan langsung dihapus pada titik ini.
Editor : Muri Setiawan