Logo Network
Network

Disaksikan Presiden Jokowi, Bupati Burhanudin Terima Penghargaan Dwija Praja Nugraha 2022

Suharli/Rilis
.
Minggu, 04 Desember 2022 | 15:45 WIB
Disaksikan Presiden Jokowi, Bupati Burhanudin Terima Penghargaan Dwija Praja Nugraha 2022
Foto bersama Bupati Beltim dan Kepala Daerah lainnya yang mendapatkan penghargaan Dwija Praja Nugraha dengan Presiden RI Joko Widodo, di Marina Convension Center Semarang, Sabtu, (3/12/2022). Foto: Istimewa

SEMARANG, Lintasbabel.iNews.id - Bupati Belitung Timur (Beltim), Burhanudin, menerima penghargaan Dwija Praja Nugraha (DPN) yang disaksikan langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo dalam acara puncak peringatan HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-77 dan Hari Guru Nasional Tahun 2022, di Marina  Convention Center Semarang, Sabtu (3/12/2022).

Ditemui seusai acara, Bupati Burhanudin mengatakan penganugerahan Dwija Praja Nugraha merupakan salah satu penghargaan yang luar biasa dalam hidupnya.

Menurutnya, dari sekian banyak kepala daerah, baik tingkat provinsi maupun daerah, Bupati Beltim terpilih menerima penghargaan tersebut dari 32 kepala daerah lainnya.

"Pertama, penghargaan Dwija Praja Nugraha ini yang diberikan oleh PB PGRI ini atas nama pribadi dan kedinasan saya ucapkan terima kasih kepada PGRI pusat yang telah mengakomodir usulan dari PGRI kabupaten," ujar Aan sapaan Burhanudin.

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News

Halaman : 1 2 3
Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.