get app
inews
Aa Text
Read Next : Perceraian Mati, Adat Belitung Timur yang Masih Dipertahankan Masyarakat

1 Lagi Korban Helikopter P-1103 Jatuh di Belitung Timur Ditemukan

Selasa, 29 November 2022 | 11:35 WIB
header img
Tim SAR gabungan evakuasi jenazah Briptu Moch. Lasminto (Co-Pilot) helikopter Polri yang jatuh di perairan Belitung Timur. Foto : Istimewa.

BELITUNG TIMUR, Lintasbabel.iNews.id - Pencarian korban kecelakaan pesawat helikopter jenis BO-105 P 1103 milik Polairud di Perairan Manggar, Kabupaten Belitung Timur, memasuki hari ke tiga. Tim SAR gabungan kembali menemukan satu jenazah korban kecelakaan helikopter tersebut. 

Korban atas nama Briptu Moch. Lasminto (Co-Pilot) ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban ditemukan pada pukul 09.45 WIB SRU 4 Kapal 1402 dengan titik koordinat 02° 49'42.95" S 108° 23'44.56" E*.

"Pada hari ini Tim SAR gabungan telah ditemukan korban yang kedua di atas permukaan," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang, I Made Oka Astawa, Selasa (29/11/2022). 

Dia menjelaskan, sebelumnya Tim SAR gabungan melakukan pencarian dengan tiga metode yakni pencarian di atas permukan laut pararel swep search pattern, pencarian di bawah permukaan air dengan metode scan menggunakan MBES (Multi Beam Echo Sounder), SSS (Side Scan Sonar), Magnetometer, ROV yang di bawa oleh KRI SPICA selanjutnya pencarian juga menggunakan metode pencarian via udara.

"Sesuai dengan rencana tujuh sektor yang kami gunakan dalam pencarian membuahkan hasil. Korban dievakuasi ke ASDP Manggar kemudian dibawa ke RSUD Belitung Timur," ujarnya. 

Tim SAR gabungan kini masih terus melakukan pencarian di perairan Belitung Timur

 

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut