get app
inews
Aa Read Next : Inter Milan Tersingkir dari Liga Champions dalam Drama Adu Penalti

Dibantai Munchen 3-0, Barcelona Turun Kasta ke Liga Eropa

Kamis, 09 Desember 2021 | 13:45 WIB
header img
Pemain Bayern Munich, Leroy Sane mencetak gol kedua. (Foto: REUTERS/Andreas Gebert)

Merindukan Messi

Selama diperkuat Lionel Messi (2004-2021), langkah Barcelona tak pernah terhenti di fase grup Liga Champions. Bahkan pada 2005-2006, 2008-2009, 2010-2011 dan 2014-2015, Barcelona keluar sebagai kampiun Liga Champions.

Namun, pada musim panas 2021 Lionel Messi meninggalkan Barcelona. Lionel Messi meninggalkan Barcelona karena batasan gaji yang diterapkan operator kompetisi Liga Spanyol, LFP. Alhasil, Lionel Messi pun pindah ke PSG yang diperkuat sederet pemain bintang seperti Neymar Jr dan Kylian Mbappe.

Tentu alasan Lionel Messi pindah ke PSG demi memenangkan trofi Liga Champions. Akan tetapi, jalan PSG menuju tangga juara takkan mudah. Di fase grup saja, PSG hanya finis runner-up.

PSG berpotensi menghadapi lawan kuat di babak 16 besar seperti Liverpool, Real Madrid, Ajax Amsterdam, Bayern Munich, Manchester United dan Juventus. Karena itu, jalan PSG bisa saja berrhenti di babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 andai bertemu tim mapan seperti Bayern Munich.

Jika langkah PSG terhenti dan Lionel Messi gagal menjadi juara Liga Champions 2021-2022, La Pulga merasakan betul apa yang dirasakan Cristiano Ronaldo. Ketika memperkuat Real Madrid, Cristiano Ronaldo memenangkan empat trofi Liga Champions.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut