get app
inews
Aa Text
Read Next : Inter Milan Tersingkir dari Liga Champions dalam Drama Adu Penalti

Dortmund Boleh Kalah dari Manchester City, Bellingham Tetap Banjir Pujian

Kamis, 15 September 2022 | 10:53 WIB
header img
Dortmund boleh kalah, Bellingham tetap banjir pujian. Foto : Istimewa/ Twitter resmi Dortmund.

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Borussia Dortmund gagal mempertahankan kemenangan dan harus pulang dengan tangan hampa dalam lawatannya ke tanah mendiang ratu Elizabeth II, Inggris. Meski kalah, bintang muda Dortmund Jude Bellingham berhasil mencuri perhatian pelatih City Pep Gurdiola. 

Misi penahlukan Etihad Stadium hampir saja berjalan mulus, pasukan Edin Terzic unggul terlebih dahulu diawal babak kedua lewat sundulan Jude Bellingham memanfaatkan krossing ciamik Marco Reus. 

Mimpi Dortmund mengemas tiga poin buyar setelah Alexander Meyer gagal mengantisipasi tendangan keras John Stones dari luar kotak penalti dimenit ke-80. 

Selang 8 menit kemudian, Erling Haaland sukses memastikan kemenangan Manchester City lewat sontekan akrobatik meski ditempel ketat dua pemain belakang Dortmund. 

Usai laga, pelatih City Pep Guardiola memberikan kredit khusus atas penampilan Jude Bellingham. Menurut Pep, dirinya sudah sangat terkesan dengan performa pemain berpaspor Inggris itu sejak dua tahun yang lalu. Kala itu Bellingham juga membobol gawang City dipartai perempat final Liga Champion 2020/2021. 

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut