get app
inews
Aa Text
Read Next : Peduli Kemanusiaan, Anggota Polres Bangka Selatan Dikerahkan Bantu Pasokan Darah di RSUD

Rangkaian HUT ke-71 Korps Polairud, Polres Bangka Barat Gelar Donor Darah

Selasa, 16 November 2021 | 15:29 WIB
header img
Anggota Polres Bangka Barat dan TNI saat mengikuti kegiatan donor darah HUT ke-71 Korps Polairud di Mapolres Bangka Barat, Selasa (16/11/2021). (Foto: Istimewa)

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Masih dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-71 Korps Polairud, Polres Bangka Barat menggelar kegiatan donor darah, bertempat di Gedung Catur Prasetya Polres Bangka Barat, Selasa (16/11/2021).

Kasat Polair Polres Bangka Barat, AKP Candra Wijaya menyampaikan, kegiatan ini wujud kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat. Setelah sebelumnya, satuannya melaksanakan kegiatan bersih-bersih Pantai Batu Rakit, pada Jumat (12/11/2021) lalu. 

"Kami hari ini melaksanakan donor darah yang diikuti personel Polres Bangka Barat, dan TNI. Disini kami ikut menyumbangkan darah untuk membantu masyarakat yang memerlukan bantuan," kata AKP Candra Wijaya. 

Sementara, Dr. Hendra, Kepala PMI Kabupaten Bangka Barat mengapresiasi kegiatan donor darah ini, dan berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Bangka Barat. 

"Kami dari PMI Bangka Barat mengucapkan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan donor darah yang dalam rangka HUT Polairud, diselenggarakan oleh Polres Bangka Barat, mudah-mudahan upaya kita dapat menolong masyarakat yang akhir-akhir ini banyak membutuhkan darah," ujar Dr. Hendra. 

Dalam kegiatan kali ini, tim berhasil mengumpulkan sebanyak 34 kantong darah yang siap didistribusikan ke masyarakat Kabupaten Bangka Barat yang membutuhkan.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut