get app
inews
Aa Read Next : PJ Gubernur Babel Resmikan BKK, Menjadi Garda Terdepan dalam Pengendalian Penyakit Menular

Waspada! Babel Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang dan Petir

Kamis, 11 Agustus 2022 | 20:50 WIB
header img
Sejumlah wilayah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat, disertai angin kencang, kilat dan petir. Cuaca ekstrem ini diperkirakan terjadi hingga Minggu (13/8/2022). (Infografis: BMKG)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Sejumlah wilayah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat, disertai angin kencang, kilat dan petir. Cuaca ekstrem ini diperkirakan terjadi hingga Minggu (13/8/2022).

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Stasiun Meteorologi Klas I Depati Amir Pangkalpinang merilis bahwa pada hari Sabtu, 11 Agustus 2022, potensi hujan sedang-lebat disertai angin kencang pada pagi dan siang hari di seluruh wilayah kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

"Waspada potensi hujan sedang sampai lebat disertai angin kencang pada pagi, siang, dan sore hari di wilayah Kabupaten Bangka, Bangka Barat, Bangka Tengah, Bangka Selatan, Belitung dan Belitung Timur," demikian keterangan Prakirawan BMKG, Slamet Supriyadi, dalam rilis yang diterima Lintas Babel, Jumat (11/8/2022).

Masyarakat diimbau untuk selalu menyediakan payung atau jas hujan jika akan bepergian. Serta selalu berhati-hati jika berkendara, karena jalanan akan bertambah licin.

"Hindari tempat-tempat terbuka, seperti lapangan, sawah, laut, padang luas, apabila terjadi petir atau kilat. Tempat tinggi juga harus dihindari," kata BMKG.

Selain itu, warga juga diminta tidak berlindung di bawah pohon jika terjadi angin kencang dan petir.


Ketinggian Gelombang Maksimal 2 Meter

Sementara itu, perkiraan gelombang di jalur penyeberangan, pada Jumat (12/8/2022) secara keseluruhan terjadi hujan ringan. Peraairan Utara Bangka ketinggian gelombang 0,1 - 1 meter, arah angin dari Timur Laut menuju Selatan, dengan kecepatan 5-29 km/jam.

Perairan Selat Bangka, ketinggian gelombang maksimal mencapai 0,75 meter, arah angin dari Timur Laut ke Selatan, dengan kecepatan 5-27 km/jam.

Ketinggian gelombang di Perairan Selat Gelasa, maksimal mencapai 1,5 meter, arah angin dari Timur ke Selatan, dengan kecepatan 5-35 km/jam. Perairan Sealtan bangka terjadi hujan sedang, ketinggian gelombang maksimal 2 meter, arah angin dari Timur Laut ke Tenggara, dengan kecepatan angin 7-39 km/jam.

di Perairan Selat Karimata hujan ringan, ketinggian gelombang maksimal 2 meter, arah angin dari Utara ke Tenggara dengan kecepatan 7-37 km/jam.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut