get app
inews
Aa Read Next : Cek Ketahanan Pangan Daerah, Menteri Desa PDTT Abdul Halim Kunjungi Bangka Belitung

G20 Tingkat Menteri di Babel Batal, Ridwan Djamaluddin: Masih Kami Komunikasikan

Kamis, 14 Juli 2022 | 16:21 WIB
header img
PJ Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Ridwan Djamaluddin. (Foto: lintasbabel.id/ Irwan Setiawan)

Dalam surat yang ditandatangani oleh Mensesneg Pratikno tersebut bahwa, berdasarkan hasil koordinasi Kementerian PUPR dengan Kementerian Sekretariat Negara dan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian serta kemampuan keuangan negara, maka penyelenggaraan Pertemuan Tingkat Menteri Pembangunan G20 pada Development Walking Group di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dibatalkan. 

Diketahui forum internasional tersebut akan berlangsung di Pulau Belitung pada 7-9 September 2022 mendatang. 

Penjabat (PJ) Gubernur Babel, Ridwan Djamaluddin mengatakan, pihaknya sudah berkomunikasi dengan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). 

"Sedang kami bahas, Saya sudah komunikasi dengan Bappenas," kata PJ Gubernur Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin saat dikonfirmasi  terkait kelanjutan perhelatan G20 tingkat menteri di Belitung.

Dia mengatakan masih menunggu keputusan final . 

"Kami tunggu keputusan final. Sudah kami bicarakan maunya gimana dan teman -teman (Pemprov Babel) sedang rapat," ujarnya. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut