get app
inews
Aa Text
Read Next : Perceraian Mati, Adat Belitung Timur yang Masih Dipertahankan Masyarakat

Butuh Crane, Beltim Usulkan Bantuan Hibah ke Pemprov DKI Jakarta

Selasa, 05 Juli 2022 | 20:26 WIB
header img
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung Timur (Beltim) mengusulkan bantuan hibah beberapa kendaraan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, salah satunya adalah mobil crane PJU. (Foto: Istimewa)

BELITUNG TIMUR, lintasbabel.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung Timur (Beltim) mengusulkan bantuan hibah beberapa kendaraan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, salah satunya adalah mobil crane PJU.

"Jadi, mengenai jenis-jenis (kendaraan-red) yang kami usulkan sesuai dengan permintaan (OPD-red), baik itu kendaraan khusus maupun umum, yang khusus itu seperti crane, ambulance, mobil sampah, penyemprotan taman dan lain sebagainya," ujar Wakil Bupati (Wabup) Beltim, Khairil Anwar saat di wawancarai seusai melakukan pertemuan dengan Kepala UPT Pusat Penyimpanan Barang Daerah (PPBD) Badan Pengelolaan Aset Daerah (BPAD) Provinsi DKI Jakarta, Syahrul Hidayat, di Kantor UPT PPBD BPAD Provinsi DKI Jakarta, Selasa, (5/7/2022).

Selain melakukan diskusi terkait proses hibah tersebut, Wabup Beltim juga berkesempatan menyaksikan secara langsung aset-aset kendaraan milik Pemda DKI Jakarta. Ia menilai kendaraan-kendaraan tersebut masih sangat memungkinkan untuk dioperasikan.

"Seperti yang tadi kami lihat langsung, masih sangat memungkinkan untuk kami operasikan di Beltim," ungkapnya.

Dengan terus melakukan koordinasi secara intens dengan Pemprov DKI Jakarta, Khairil berharap usulan bantuan hibah kendaraan tersebut bisa terealisasikan untuk menunjang pelayanan kepada masyarakat Beltim.

"Saya berharap semoga usulan kita ke Pemprov DKI Jakarta diterima dan mereka berkenan untuk menghibahkan aset mereka ke Pemkab Beltim," harapnya.

Adapun usulan bantuan hibah tersebut berupa 1 unit mobil Crane PJU, 1 unit mobil Derek, 5 unit mobil Ambulance, 5 unit mobil Dump Truck, 5 unit Kontainer Sampah, 1 unit Mobil Penyiram Tanaman, 1 unit Incinetor Pembakar Sampah, 1 unit mobil Peliputan, 2 unit alat berat spesifikasi PC 50/75/200 serta 3 unit mobil Pemadam Kebakaran.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut