2. Jasper ter Heide (Indonesia-Korea Selatan)
Pemain keturunan Indonesia berdarah Korea Selatan, Jasper ter Heide, menolak mentah-mentah peluang berseragam Timnas Indonesia. Bek yang memiliki garis keturunan Indonesia, Belanda dan Korea Selatan itu lebih tertarik membela Negeri Ginseng.
Jasper memiliki darah keturunan indonesia dari sang ibu, sedangkan darah Korea dari sang ayah. Dia juga sempat membela Timnas Belanda junior. Pemain berusia 22 tahun itu kini bermain di SC Cambuur di Liga Belanda.
"Ikatan saya dengan Korea lebih kuat dibanding Indonesia. Ayah lebih kental dengan Korea dibanding ibu dengan Indonesia, jadi saya ingin bermain untuk Korea suatu hari nanti," kata Jasper ter Heide.
Editor : Muri Setiawan