get app
inews
Aa Text
Read Next : Fasilitasi Mahasiswa, Herman Suhadi Kirim Surat Resmi ke Anggota DPR RI dan DPD RI Dapil Babel

Diwarnai Pemadaman Listrik Saat Reses, Anggota Dewan Ini Tetap Semangat Tampung Aspirasi Warga

Rabu, 13 Oktober 2021 | 13:21 WIB
header img
Suasana reses anggota DPRD Babel dapil Bangka Selatan, Eddy Junaidi Foe yang diwarnai pemadaman listrik. (Foto: lintasbabel.id/ Wiwin Suseno)

BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Meskipun diwarnai pemadaman listrik saat melaksanakan reses di Kelurahan Teladan Toboali Kabupaten Bangka Selatan, Eddy Junaidi Foe, salah satu anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dapil Bangka Selatan (Basel), tetap semangat menampung aspirasi warga, pada Selasa (12/10/2021) malam.

Meskipun hanya diterangi dengan lampu ponsel, dirinya bersama warga tetap melanjutkan kegiatan reses tersebut.

"Listrik boleh padam, tapi semangat kami untuk menampung aspirasi masyarakat harus tetap menyala," kata laki-laki yang akrab disapa Yong-yong ini.

Dalam kegiatan reses tersebut, Yong-yong memaparkan tentang potensi pertanian baru, di Bangka Selatan melalui komoditi tanaman porang.

"Kami harapkan masyarakat nantinya, bisa membentuk kelompok petani porang, mengingat porang bisa menjadi salah satu alternatif baru bagi petani, disamping biaya dan perawatannya murah, juga menguntungkan," ucapnya.

Dirinya siap mengawal usulan dari petani porang, yang ingin mendapatkan bantuan dari pemerintah.

"Siapkan lahannya, kemudian bentuk kelompok tani, usulkan melalui proposal dan saya siap untuk mengawalnya," katanya.


 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut