Rajin Cuci Tangan Cegah Ribuan Kuman dan Penyakit Mematikan

Jurnalis Warga
Rajin Cuci Tangan Cegah Ribuan Kuman dan Penyakit Mematikan. (Foto: UNICEF/UNI310732/Truong Viet Hung)

JIKA diambil survei singkat bahwa seringkali kita meremehkan hal-hal kecil yang sebenarnya dapat berdampak besar untuk kesehatan, salah satunya sering mengabaikan kondisi tangan apakah dalam keadaan bersih atau kotor.

Kita sering menganggap tangan kita bersih dengan kasat mata sehingga kita tidak waspada bahwa ada ribuan kuman sudah menempel ditangan yang akan membahayakan bagi tubuh terutama untuk kesehatan diri.

Diketahui bahwa tangan yang tidak bersih dapat menempel sebanyak sekitar 1.500 bakteri setiap satu sentimeternya.

Seperti ketika kita selesai membuang air kecil atau air besar di toilet terkadang kita lupa untuk mencuci tangan, saat habis bermain atau beraktifitas diluar rumah memegang banyak benda diluar sana seperti handphone, ke pasar, memegang troli, besi pagar dan sebagainya kita lupa untuk mencuci tangan, dan yang paling fatal masih ditemukan adanya kebiasaan makan tanpa mencuci tangan terlebih dahulu.

Tentu hal ini akan beresiko bagi kesehatan karena ribuan kuman dan bakteri yang tidak dapat dilihat secara kasat mata sudah menempel dan masuk kedalam tubuh melalui sel kulit, salah satunya penyakit mematikan seperti diare.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network