QUANG NINH, lintasbabel.id - Tim voli putra Indonesia sukses menaklukkan Kamboja pada babak semifinal, Jumat (20/5/2022) 3-1 pada ajang SEA Games 2021. Di laga pamungkas alias babak final, Tim Voli Putra Indonesia akan berhadapan dengan pemenang duel Vietnam kontra Thailand. Perebutan medali emas berlangsung, Sabtu (21/5/2022) malam WIB.
Jalannya Pertandingan
Pertandingan tersebut dilangsungkan di Quang Ninh Sport Center. Kedua tim langsung berusaha menunjukkan kemampuan terbaiknya sejak set pertama.
Namun tidak membutuhkan waktu lama bagi Indonesia untuk menunjukan dominasinya atas Kamboja. Indonesia pun berhasil memanfaatkan kesempatan tersebut dan memenangkan set pertama dengan skor 25-18.
Pada set kedua, Kamboja masih kesulitan untuk bisa menampilkan permainan terbaiknya dan kerap melakukan kesalahan sendiri. Hal tersebut mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Indonesia yang semakin percaya diri untuk bisa melancarkan serangan.
Meski begitu, Kamboja terus berusaha mencoba melakukan serangan setelah tertinggal cukup jauh dari Indonesia. Namun Tim Merah-Putih mampu menunjukan pertahanan yang sangat solid, sehingga Indonesia mampu menang cukup mudah di set kedua, 25-15.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait