SEVILLA, lintasbabel.id - Real Madrid suskes meraup poin penuh saat bertandang ke markas Sevilla di Liga Spanyol 2021/2022. Madrid sempat tertinggal dua gol di babak pertama, namun berbalik unggul 3-2 di babak kedua hingga berakhirnya pertandingan.
Karim Benzema menjadi pahlawan menang comeback Real Madrid atas Sevilla, dalam laga yang dihelat di Stadion Sanchez Pizjuan, Sevilla, Spanyol, Senin (18/4/2022) dini hari WIB.
Real Madrid sempat tertinggal 0-2 lebih dulu lewat gol yang dicetak Ivan Rakitic (21’) dan Erik Lamela (25’).
Namun secara mengejutkan, tim besutan Carlo Ancelotti itu berhasil membalikan keadaan menjadi 3-2. Gol kemenangan mereka dicetak oleh Rodrygo Goes (50’), Nacho Fernandez (82’), dan Karim Benzema (90+2’).
Sevilla langsung tampil menyerang sejak menit awal. Bahkan di menit ke-8, Anthony Martial nyaris saja menjebol gawang Real Madrid. Namun sayang tendangannya masih melenceng tipis ke sisi kanan gawang.
Petaka pun harus didapat Real Madrid di menit ke-21. Sebab, tim tuan rumah berhasil menjebol gawang Thibaut Courtois lewat gol tendangan bebas yang dieksekusi Ivan Rakitic. Sevilla pun unggul 1-0.
Jalannya Pertandingan
Sevilla tak butuh waktu lama untuk bisa menggandakan keunggulannya. Karena di menit ke-25, Erik Lamela sukses mencatatkan namanya di papan skor. Dengan tempo waktu yang cepat, Real Madrid tertinggal 0-2.
Editor : Haryanto
Artikel Terkait