Jenazah Hudarni Rani Tiba di Bandara Depati Amir Pangkalpinang

Irwan Setiawan
Jenazah almarhum Hudarni Rani tiba di Bandara Depati Amir Pangkalpinang. (Foto : lintasbabel.id/ Irwan Setiawan)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Jenazah almarhum Hudarni Rani Anggota DPD RI, di sambut langsung oleh keluraga dan pejabat pemerintah di Terminal Kargo Bandara Depati Amir Pangkalpinang. Tangis haru mewarnai penyambutan itu, Sabtu (9/4/2022).

Jenazah Hudarni Rani tiba di Terminal Kargo Bandara Depati Amir Pangkalpinang pada pukul 10.40 WIB dengan Pesawat Batik Air. 

Selain keluarga, jenazah almarhum juga disambut kalangan pejabat termasuk  mantan Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung 2014 - 2017 Hidayat Arsani, yang sudah menunggu dari pagi.

"Saya datang dengan ikhlas, memang harus datang, beliau ini (almarhum Hudarni Rani) senior saya dan tokoh perjuangan Babel, jadi saya harus hadir bagaimanapun untuk menjemput jenazah ini," kata Hidayat Arsani.

Hidayat mengungkapkan, Hudarni Rani merupakan sosok yang sangat sederhana, panutan dan teladan untuk Babel. 

"Beliau dikatakan figur, susah mencari figur seperti ini, apalagi waktu dia memimpin jadi gubernur, kerasa pegawainya mencintai dia, pertama dia tidak pernah beri contoh seperti regenerasi yang muda-muda ini emosi tinggi sekali. Almarhum ini orang yang terbaik untuk Babel," ujarnya. 

Dia menambahkan, pertemuan dirinya terakhir dengan Hudarni Rani tiga bulan lalu. 

"Beliau wajib lah dikebumikan di Makam Pahlawan, pejuangnya cukup gigih sekali awal dari berdiri provinsi hingga sekarang," ucapnya.

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network