BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid meminta Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bangka Selatan yang baru dilantik agar dapat mengawal empat program unggulan Bupati dan Wakil Bupati.
Empat program unggulan tersebut antara lain bantuan kepada pelaku UMKM, bantuan seragam sekolah, bantuan bibit sawit dan bantuan berobat gratis.
Hal itu ia tegaskan saat melantik Sekda Bangka Selatan, Eddy Supriadi sebagai Sekda definitif hasil lelang jabatan beberapa bulan lalu, di Hall Gedung Pemkab Bangka Selatan, Selasa (15/03/2022).
"Saya minta Pak Sekda yang baru dilantik mampu menerjemahkan keinginan Riza-Debby dalam mengawal 4 program unggulan agar benar-benar dirasakan masyarakat," katanya didampingi Wakil Bupati Debby Vita Dewi.
Menurut Bupati Riza, saat ini sebagian besar program unggulan tersebut telah berjalan namun harus dievaluasi sejauh mana perkembangan dan manfaat bagi masyarakat.
"Untuk mengawal program tersebut saya minta Pak Sekda dapat berkoordinasi dengan dinas terkait. Saya berharap Pak Sekda bisa langsung action dan merangkul semua pihak agar bisa bersinergi dalam melaksanakan program unggulan Riza-Debby," ucapnya.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait