Masyarakat Bangka Serukan Yusroni-Yeri untuk Memimpin Kembali, Jawaban atas Tantangan Daerah?

Muri Setiawan
Yusroni-Yeri, duet pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati, yang diharapkan mampu menjawab tantangan di wilayah Kabupaten Bangka. Foto: Istimewa.

BANGKA, Lintasbabel.iNews.id - Setelah kemenangan kotak kosong dalam Pilkada Kabupaten Bangka beberapa waktu lalu, masyarakat kini menyuarakan harapan baru untuk masa depan daerah. Dalam berbagai forum diskusi, pertemuan warga, hingga media sosial, nama Yusroni Yazid dan Yeri mulai mencuat sebagai pasangan pemimpin yang dianggap mampu membawa Bangka bangkit dari berbagai tantangan yang dihadapi saat ini.

Bangka saat ini menghadapi situasi yang tidak mudah, termasuk defisit anggaran, ketimpangan pembangunan, dan kebutuhan tata kelola pemerintahan yang lebih transparan. Kemenangan kotak kosong dalam Pilkada sebelumnya menjadi bukti dan sinyal, bahwa masyarakat menginginkan perubahan yang nyata dan pemimpin yang benar-benar mengerti kebutuhan mereka.

“Pak Yusroni adalah sosok yang sudah terbukti saat memimpin dulu. Beliau tegas, berpengalaman, dan mampu mendengar aspirasi masyarakat. Kami percaya, bersama Yeri yang memiliki semangat muda dan visi inovatif, mereka bisa membawa Bangka bangkit kembali,” ujar Andi, seorang tokoh masyarakat dari Sungailiat.



Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network