Membandel, Ratusan Ponton Tambang Timah Ilegal di Kolong Kenari Ditertibkan Petugas

Rachmat Kurniawan
Para penambang timah ilegal di Kolong Kenari membongkar sendiri peralatan tambang mereka. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rachmat.

BANGKA TENGAH, Lintasbabel.iNews.id - Akibat membandel setelah beberapa kali diberikan imbauan dan peringatan. Akhirnya ratusan ponton tambang timah ilegal di Kolong Kenari, Pungguk dan Merbuk Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), pada Sabtu (12/10/2024) ditertibkan oleh tim gabungan.

Dalam penertiban ini, Kapolres Bangka Tengah, AKBP. Pradana Aditya Nugraha, S.IK, SH secara langsung memimpin kegiatan yang berlangsung sejak Sabtu pagi hingga petang. Bahkan Kapolres AKBP. Aditya terpantau hingga Sabtu petang masih terus berada di lokasi tambang ilegal ini. 

Dari pantauan di lokasi, ratusan ponton milik penambang ilegal dibongkar secara mandiri dan dikawal ketat personel gabungan.



Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network