PDIP Resmi Usung Dayat-Heliana di Pilgub Babel 2024

Muri Setiawan
Dayat-Heliana resmi mendapat mandat dari PDI Perjuangan untuk maju di Pilkada Babel 2024. Foto: Istimewa.

JAKARTA, Lintasbabel.iNews.id - Hidayat Arsani dan Heliana resmi mendapatkan rekomendasi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), untuk maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) tahun 2024. Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri secara langsung menyerahkan rekomendasi kepada keduanya, di Kantor DPP di Jakarta, Kamis (22/8/2024). 

Hidayat Arsani mengenakan kemeja batik berwarna merah dipadukan dengan celana hitam, sementara Heliana mengenan setelah hijau merah. 

Diketahui bahwa keduanya bukan kader PDIP, Hidayat Arsani adalah politisi senior di Partai Golkar dan Heliana saat ini merupakan Ketua DPW PPP Provinsi Babel. 

Selain Dayat dan Heliana, di waktu yang sama juga diserahkan rekomendasi kepada 5 pasangan calon dari daerah lainnya seperti Provinsi Jambi, Kepulauan Riau, Bali, Papua Tengah, dan Papua Selatan. 

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, mengungkapkan bahwa pengumuman ini mencakup total 169 calon kepala daerah, terdiri dari enam provinsi, 151 kabupaten, dan 12 kota. Sedangkan untuk wilayah Jakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur belum ada keputusan. 

"Untuk Jakarta masih menunggu keputusan Ibu Mega (Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri), demikian pula untuk Jawa Tengah dan Jawa Timur," ujar Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Kamis (22/8/2024).

Berikut ini enam cagub-cawagub yang diumumkan, Kamis (22/8/2024) :

1. Jambi: Al Haris dan Abdullah Sani

2. Kepulauan Bangka Belitung: Hidayat Arsani dan Heliana

3. Kepulauan Riau: Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq

4. Bali: I Wayan Koster dan I Nyoman Giri Prasta

5. Papua Tengah: Meki Nawipa dan Deinas Geley

6. Papua Selatan: Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network