BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bangka Barat (Babar), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menggelar pelatihan menyelam bagi 27 personel Tim Reaksi Cepat (TRC), Selasa (4/6/2024).
Personel TRC Kabupaten Bangka Barat mengikuti pelatihan menyelam di Kolam Renang Tirta Krida Mentok. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Oma Kisma.
Kegiatan yang berlangsung di Kolam Renang Tirta Krida Mentok, Bangka Barat ini, mendatangkan instruktur dari Universitas Bangka Belitung (UBB) sebanyak 5 orang.
Plt. Kepala BPBD Kabupaten Bangka Barat, Bastomi mengatakan pelatihan selam ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan personelnya dalam menghadapi musibah atau bencana yang berkaitan dengan bidang selam.
"Inginnya anggota BPBD Bangka Barat dapat secara profesional dan mandiri menguasai teknik pertolongan di wilayah perairan. Pembelajaran yang diberikan oleh instruktur selam dari UBB ini berjenjang mulai teori, demonstrasi dan simulasi," katanya.
Bastomi mengatakan, pelatihan ini dilatarbelakangi kejadian atau musibah yang sering ditangani oleh BPBD Kabupaten Bangka Barat rata-rata berada di wilayah perairan.
"Di sini kan ada penyebrangan kapal dari Tanjung Api-Api ke Mentok, di mana tingkat kerawanan ada karena lalu lintas kapal itu mobilitasnya tinggi. Ada juga kejadian desa rawan bencana banjir seperti di Parittiga terus di Kampung Ulu dan Culong Mentok," ucapnya.
Usai melaksanakan pelatihan di kolam renang, Bastomi Mengatakan pelatihan selanjutnya dilanjutkan di kawasan Perairan Tanjung Ular, Kecamatan Mentok, pada Rabu (5/6/2024) besok.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait