Warga Antusias Ikuti Vaksin Gratis HBA ke-61 di Toboali

Wiwin Suseno
Kepala Kejari Bangka Selatan memberikan arahan dihapan peserta vaksin. (foto: lintasbabel.id/ Wiwin Suseno).

BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Ratusan warga rela mengantre guna mengikuti Vaksin gratis yang digelar oleh Kejaksaan Negeri Bangka Selatan pada kegiatan peringatan Hari Bhakti Adyaksa (HBA) ke-61 di halaman Kantor Pemdes Gadung, Selasa (13/07/2021). Dalam kegiatan itu, sebanyak 150 warga telah diberi vaksin gratis.

Dalam pelaksanannya, Kejari Bangka Selatan bersama tim medis dari Dinas Kesehatan Bangka Selatan dan Puskesmas Toboali.

Kepala Kejari Bangka Selatan, Mayasari mengatakan, pemberian vaksin gratis ke masyarkat, merupakan dukungan pihaknya, terhadap pemerintah dalam menyukseskan pemberian vaksin gartis kepada masyarakat.

"Pemberian vaksin gratis yang kami lakukan pada kegiatan HBA hari ini, merupakan bentuk dukungan kami terhadap pemerintah dalam menyukseskan program pemberian vaksin grartis kepada masyarakat. Jumalah masyarakat yang telah vaksin hari ini sebanyak 150, Alhamdulillah berjalan dengan lancar," katanya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi gratis yang dilakukan pemerintah untuk meningkatkan imunitas tubuh ditengah wabah pandemi Covid-19.

 

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network