300 Tangki Septik Individual Perdesaan Dibangun di Bangka Selatan

Wiwin Suseno
Gatot Wibowo, Kepala DPKPLH Bangka Selatan. (foto: lintasbabel.id/ Wiwin Suseno).

BANGKA SELATAN, lintasbabel.id - Pemkab Bangka Selatan melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPKPLH) Bangka Selatan, tahun ini membangun 300 tangki septick invidividual perdesaan di 5 desa di Kabupaten Bangka Selatan.

5 Desa yang dibangun tangki septick individual tersebut antara lain Desa Serdang sebanyak 100 unit senilai Rp850 juta, desa Keposang 50 unit senilai Rp425 juta, desa Kepoh 50 unit senilai Rp450 juta, desa Airbara 50 unit senilai Rp450 juta, dan Desa Jelutung II 50 unit senilai Rp450 juta.

Kepala DPKPLH Bangka Selatan, Gatot Wibowo mengatakan, pembangunan tangki septick individual perdesaan tersebut dilakukan dengan dua tematik.

"Untuk desa Serdang dan Jelutung II tematiknya penanganan stunting. Kemudian untuk desa Keposang, Kepoh dan Airbara tematiknya adalah penanggulangan kemiskinan," katanya, Minggu (11/07/2021).

Pembangunan tangki Septick tersebut kata dia bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2021 bidang Sanitasi di dinasnya.

"Ini berkat perjuangan bersama, sehingga memudahkan kita untuk jemput bola anggaran pusat. Semoga memberikan manfaat bagi masyarakat, baik dalam menanggulangi stunting maupun kemiskinan," ucapnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network