Gubernur Erzaldi Hadiri Peringatan Hari Antikorupsi Dunia 2021

Haryanto
Gubernur Erzaldi Hadiri Peringatan Hari Antikorupsi Dunia 2021 (Foto : ist)

Presiden berpesan kepada KPK jangan cepat berpuas diri dulu atas capaiannya, karena penilaian masyarakat terhadap upaya pemberatasan korupsi masih dinilai belum baik. 

“semua harus sadar mengenai ini,” kata Presiden Jokowi. 

Presiden menyebut, masyarakat menunggu hasil nyata dari pemberantasan korupsi yang imbasnya langsung dapat dirasakan oleh rakyat melalui terwujudnya pelayanan publik yang lebih mudah dan terjangkau, pembukaan lapangan pekerjaan baru yang bertambah serta kebutuhan pokok yang lebih murah. 

Dukungan masyarakat atas pemberantasan korupsi diingatkannya untuk dapat dimanfaatkan, sehingga penanaman budaya antikorupsi menjadi bagian penting dari pemberantasan korupsi, yang bertujuan untuk membangun kesadaran diri sebagai kunci mental antikorupsi. 

“Pemerintah mengajak bapak/ibu dan saudara semuanya untuk terus membangun tata kelola yang mencegah tindak koruptif, pelayanan dan pembangunan lebih efisien tanpa adanya ongkos-ongkos khusus, gunakan teknologi untuk digitalisasi, standarisasi dan transparansi, perkuat implementasi sistem penanganan perkara terpadu, tingkatkan kualitas aparat penegak hukum dan kita harapkan bisa menutup celah-celah penyalahgunaan wewenang dan perilaku korupsi,” katanya.

Editor : Haryanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network