Sebut saja pada 2013-2014, 2015-2016, 2016-2017 dan 2017-2018. Kemudian pada musim panas 2018, Cristiano Ronaldo pindah ke Juventus.
Apesnya, kepindahan itu merugikan Cristiano Ronaldo dan Real Madrid. Cristiano Ronaldo gagal memenangkan trofi Liga Champions dalam tiga musim memperkuat Juventus. Di saat bersamaan Real Madrid juga terseok-seok yang mana terhenti langkahnya di babak 16 besar pada 2018-2019 dan 2019-2020.
Karena itu, Lionel Messi-Barcelona dan Cristiano Ronaldo-Real Madrid bak simbiosis mutualisme. Sebab, mereka tak bisa dipisahkan.
Ketika keduanya memusukan berpisah, hasil yang didapat jauh dari harapan. Karena itu, apakah ini pertanda Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bakal kembali ke Barcelona serta Real Madrid dalam waktu dekat?
Liga Champions (Grup E) - Bayern Munich v FC Barcelona di Allianz Arena, Munich, Jerman, 8 Desember 2021. Thomas Muller dari Bayern Munich beraksi dengan Clement Lenglet dari FC Barcelona. (Foto: REUTERS/Andreas Gebert)
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait